TNS Berharap Sering Kunjungi KKA
NUSANTARA SEHAT - Tim Nusantara Sehat sedang memberikan pengobatan kepada masyarakat, beberapa waktu lalu. Kehadiran Tim Nusantara Sehata cukup membantu terutama mengobati penyakit diderita masyarakat yang ada di pulau terpencil. (net)
ANAMBAS (HK) - Warga berharap Tim Nusantara Sehat (TNS) sering mengunjungi ke Kabupaten Kepuluan Anambas (KKA), karena sangat membantu menjaga kesehatan masyarakat. TNS ini merupakan bantuan Kementrian Kesehatan (Kemenkes) untuk daerah terpencil ditempatkan di kecamatan Siantan Tengah dan Siantan Timur.
Menurut Sekretaris Satpol PP, Herry Fakhrizal, TSN telah dilepas keberangkatan karena masa tugas mereka sudah usai. “Tim Nusantara Sehat sangat membantu bagi kami masyarakat Siantan Tengah. Mereka disana setelah kita usulkan, ketika saya masih menjabat Camat Siantan Tengah, kebetulan kementerian Kesehatan merespon dengan baik,” ujar Herry, beberapa waktu lalu
Dikatakan Herry, sesuai dengan kebutuhan masyarakat disana sangat berharap jika ada program lain dari Kementerian Kesehatan untuk mengobati masyarakat yang sakit. Sebab kehadiran program Nusantara Sehat yang telah berjalan sangat menekan angka penyakit ditengah masyarakat. Tim Nusantara Sehat juga sering sosialisasikan kepada masyarakat untuk hidup sehat yang dimulai dengan pola makanan sehat.
“Kehadiran mereka sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Dengan adanya program ini, masyarakat semakin paham akan pola hidup sehat karena mereka langsung sosialisasi kerumah- rumah warga,” katanya.
Kegiatan mereka selain sosialisasi juga memberikan penyuluhan dan pendataan penyakit yang diderita oleh masyarakat. Atas peran serta Tim Nusantara Sehat masyarakat Siantan Tengah sangat respon dan mau melaksanakan apa yang disampaikan oleh mereka. “Masyarakat Siantan Tengah saat ini semakin sadar akan pentingnya kesehatan, hal itu terbukti dengan menurunnya angka rawat inap dari Siantan Tengah di RSUD Tarempa maupun yang dirujuk ke Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP),” jelasnya. (hk/mkp)
