- Erwan Bachrani dan Ketua ASPRINDO Kepri Diskusi Ekonomi dengan Rizal Ramli
Batam (HK) - Erwan Bachrani, Sekretaris ASPRINDO dan Ketua ASPRINDO Kepri, Yuhendri, SE, bertemu tokoh nasional, Dr Rizal Ramli dengan agenda diskusi tentang perekonomian Indonesia khususnya Kepri dan Kabupaten Lingga kedepan
Dalam diskusi tersebut, Rizal Ramli mengatakan, Lingga memiliki potensi besar dan akan berkembang. Hal itu, menurut Rizal Ramli karena posisi geografis Lingga yang berada di selatan Kepri dan bagian terdekat dengan Batam.
“Beliau mengatakan, kedepan pemerintah pusat harus fokus memberikan solusi terhadap potensi Batam khususnya Rempang Galang untuk dijadikan kawasan ekonomi terpadu dan selanjutnya selaras dengan itu pengembangan beriringan dengan Kabupaten Lingga,” ucap Erwan Bachrani, dalam rilisnya, Kamis (10/10/2019).
Erwan mengungkapkan, Rizal Ramli mengatakan, potensi SDM dan SDA Lingga yang ada harus digali lebih dalam dan pemerintah pusat dan daerah harus bersama-sama memberikan solusi cepat dengan membuat kebijakan membangun dari pinggiran menuju Indonesia maju.
“Satu hal Utama yang disampaikan beliau adalah pemerintah Indonesia harus berani membuka diri untuk wilayah investasi tidak terfokus di wilayah Jawa, tapi harus masuk ke wilayah lainnya terutama wilayah yang mau berkembang. Pak Rizal Ramli juga berkeyakinan jika pusat serius, maka Lingga akan maju,” pungkasny. (r)












Comment