Anambas (HK) - Masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) berduka. Tokoh sentral kabupaten itu, Ir. H. Herdi Usman, wafat. Pria yang juga menjabat sebagai ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Anambas itu menghembuskan nafas terakhir pada Rabu (11/12/2019) sekitaran Pukul 08.25 WIB di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anambas.
Pria yang ramah dan penuh wibawa itu serta menjadi panutan itu meninggalkan kenangan dan memori indah bagi masyarakat Anambas bagaimana perjuangannya dalam mendukung pemekaran kemudian menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) pertama di Kabupaten termuda di Kepri ini.
“Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas serta Keluarga Besar Abdul Haris, SH mengucapkan turut berduka yang sedalam-dalam atas meninggalnya Bapak Ir. H. Herdi Usman, semoga arwahnya ditempatkan mulia di sisinya, dan keluarga yang ditinggalkan dapat tabah,” ujar Bupati KKA Abdul Haris, SH.
Bupati mengungkapkan, perjuangan beliau dalam menjadikan dan memajukan pembangunan sungguh sangat luar biasa.
Sementara itu Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Junoto, SIK juga turut mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Ir. H. Herdi Usman Ketua LAM Anambas.
“Semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik disisinya,”katanya.
Sementara itu Awalludin yang mewakili pihak keluarga sangat merasa kehilangan atas wafatnya Ir. H. Herdi Usman.
“Kami merasa sangat kehilangan, kita tahu beliau sudah lama sakit, mungkin ini jalan terbaik , kita sudah berupaya tapi Allah berkehendak lain,” tuturnya.
“Pihak keluarga juga mohon maaf apabila selama hidup beliau ada khilaf, kami keluarga mohon diikhlaskan. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut membantu dalam penyelenggaraan fardhu kifayah,” katanya.(yud)





