Natuna (HK) - Plt Gubernur Provinsi Kepri, Isdianto, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Natuna. Ia didampingi beberapa kepala OPD mengawali kunjungannya dengan melakukan Shalat Dzuhur berjamaah dengan warga Spempang di Mesjid Almanar, Senin (23/12/2019).
Dalam kesempatan itu Isdianto mengajak masyarakat Natuna untuk selalu bersyukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT, supaya nikmat tersebut dilipatgandakan oleh Allah SWT.
“Alhamdulillah, saat ini kami datang ke sini bersama kepala OPD untuk menyerahkan bantuan dana ke Masjid Almanar dari Pemprov Kepri,” ujar Isdianto.
Dalam kunjungan kerjanya dua hari di Natuna, selain melakukan penyerahan Bantuan kepada Masjid, Isdianto juga meninjau beberapa proyek Provinsi yang ada di Kabupaten Natuna seperti pembangunan jembatan, jalan dan infrastruktur lainnya yang tersebar di Kecamatan Bunguran Timur dan Bunguran Batubi.
Selain itu, ia juga akan melakukan penyerahan bantuan dan sertifikat kepada Mubaligh Se-Kabupaten Natuna dan penyerahan honorium Guru PTK dan ASN, pelantikan Kwarcab Pramuka Natuna.
Lalu, Isdianto dijadwalkan melakukan silaturahmi dengan ketua RT/RW Se Kabupaten Natuna di Gedung Sri Srindit Ranai dan senam bersama di Pantai Piwang, Ranai, pada Selasa (24/12/2019). (fat)











