Nama Cristiano Ronaldo memang sudah mendunia. Buktinya, bisa dilihat dari jumlah pengikut di akun media sosial pribadinya.
Menurut data yang dikutip Trackalytics.com, Instagram adalah akun dengan jumlah followers paling banyak di dunia hingga 2020. Tercatat, saat ini Instagram sudah memiliki 332 juta pengikut.
Di posisi kedua, ada nama Ronaldo. Pemain yang baru saja merayakan ulang tahun ke-35 saat ini memiliki pengikut mencapai 202 juta. Ternyata, jumlah pengikut Ronaldo di Instagram jauh lebih banyak dari tiga selebriti papan atas dunia, Ariana Grande (174 juta), Dwayne Johnson atau The Rock (171 juta), dan Selena Gomez (167 juta).
Jumlah followers Ronaldo juga jauh lebih banyak dari pesaing utamanya, Lionel Messi, yang baru memiliki 142 juta pengikut. Messi ada di posisi kedelapan jumlah followers terbanyak di Instagram.
Satu bintang sepakbola yang juga punya followers masif adalah penyerang Paris Saint-Germain (PSG) asal Brasil, Neymar. Neymar menduduki posisi 10 dengan jumlah pengikut mencapai 133 juta followers.
Fakta lain yang mencengangkan adalah, jumlah pengikut akun Instagram Ronaldo jauh melebihi 20 tim kontestan Premier League.
Jika jumlah followers 20 tim termasuk beberapa nama besar semisal, Arsenal, Chelsea, Liverpool, Manchester City, dan Manchester United, tetap saja masih jauh berada di bawah Ronaldo. Total ada 131,8 juta followers jika jumlah pengikut 20 tim Premier League digabungkan.*
(sumber: vivanews.com)


