by

Korban Meninggal Akibat Virus Corona Capai 1.868 Orang

Jumlah pasien yang meninggal akibat terinfeksi virus corona (Covid-19), sampai hari ini, Selasa (18/2), dilaporkan berjumlah 1.868 orang. Dari data tersebut, mayoritas orang yang meninggal berada di China yang menjadi pusat penyebaran virus tersebut.

Seperti dilansir CNN, tercatat ada 93 orang yang meninggal akibat virus corona di Provinsi Hubei, China, pada Senin kemarin. Hal itu membuat jumlah penduduk Negeri Tirai Bambu yang wafat akibat virus tersebut berjumlah 1.864.
Sedangkan kematian akibat virus corona yang terjadi di luar China berjumlah empat orang. Yaitu di Taiwan, Jepang, Filipina dan Prancis.

Sementara itu, jumlah orang yang terinfeksi virus corona di seluruh dunia berjumlah 73.243 orang.

Virus corona mulai merebak sejak akhir 2019 di Kota Wuhan, Hubei, China. Diduga virus itu berasal dari hewan kemudian menular kepada manusia.*

(sumber: cnnindonesia.com)

News Feed