by

Andrei Simanjuntak Siap Maju di Pilkada Kepri

Batam (HK) - Salah seorang kader terbaik PKS, Andrei Simanjuntak, menyatakan siap berlaga pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kepri tahun ini lewat Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

“Insya Allah, saya siap maju pada Pilgub Kepri. Dan tentunya saya maju melalui PKS,” terang Andrei pada, Rabu (4/3/2020).

Saat calon lain jauh hari sudah menyatakan maju dalam pemilihan kepala daerah di provinsi ini, Andrei mengungkapkan, meski terlihat senyap, ia dan tim-nya sudah lama bergerak di level grassroot yang merupakan ciri khas PKS.

“Termasuk melakukan pertemuan-pertemuan politik dengan banyak tokoh, baik di Kepri maupun di Jakarta,” ujar Andrei.

Dia menjelaskan, pasca pemilu 2019, ia tetap sering ke Kepri untuk menggali harapan dari masyarakat. Tidak hanya itu, posko relawan Andrei sudah terbentuk di banyak titik kecamatan di seluruh Kepri.

Andrei mengaku optimis bisa ikut berkompetisi pada pilkada serentak ini. Dia menilai, posisi PKS di Kepri yang cukup diperhitungkan membuat dirinya yakin para kandidat akan menyertakan PKS di pesta demokrasi tingkat provinsi ini.

“Raihan suara PKS di Kepri di posisi ketiga terbesar dan soliditas kader PKS yang terkenal baik adalah modal kuat untuk mengajukan kader terbaiknya untuk ikut berlaga di pilkada mendatang. Saya sering berdiskusi dengan Presiden PKS, Sohibul Iman, beliau berharap kader PKS maju di pilkada Kepri,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua DPW PKS Kepri, Raden Hari Tjahyono, menyatakan pilkada tahun ini struktur berharap ada kader PKS yang mengikuti. Dan sampai saat ini struktur masih terus berkoordinasi dan melakukan komunikasi politik.

“Yang terbaik adalah yang menjadi pilihan PKS. sampai saat ini kami masih melakukan komunikasi dengan berbagai pihak,” jelas Raden Hari.

Andrei Simanjuntak adalah calon anggota DPR RI dapil Kepri dengan nomor urut 1 yang nyaris duduk sebagai wakil rakyat di Senayan pada Pileg 2019. Ia dan PKS berada di nomor lima dari empat kursi yang tersedia. Sedang raihan suara PKS di Kepri berada pada urutan ketiga yang berhasil mendudukan Raden Hari Tjahyono sebagai Wakil Ketua 2 DPRD Kepri.(r)

News Feed