by

Ada Pemeran Bung Karno dan Hatta Saat Pawai Ta’ruf MTQ Karimun XII

KARIMUN (HK)-Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XII Kabupaten Karimun diawali dengan pawai ta’ruf kafilah dari 12 kecamatan di Kabupaten Karimun. Sekitar 7.650 peserta memeriahkan pawai tersebut. Pawai dilepas Bupati Karimun Aunur Rafiq didampingi wakilnya Anwar Hasyim, Sekda M Firmansyah, Ketua DPRD HM Yusuf Sirat dan pimpinan FKPD Karimun, Minggu (8/3/2020).

Pawai dilepas di halaman Kantor Bupati Karimun terus menyusuri jalan Soekarno-Hatta hingga ke lapangan Taman Imperium, lokasi pelaksanaan MTQ Kabupaten Karimun ke XII, dengan jaka sekitar 1,2 kilometer. Beragam atraksi yang ditampilkan peserta pawai, mulai dari kesenian Melayu, reog Ponorogo, pencat silat hingga barongsai.

Ternyata, peserta pawai dari perwakilan Kecamatan Belat mampu perhatian penonton. Rombongan kafilah Kecamatan Belat yang dipimpin Camat, Aribowo Hadibroto membawa barisan motor antik dan juga sepeda onthel. Bowo sendiri mengendari Vespa Sespan, sementara istrinya duduk disamping. Mereka gabungan dari komunitas Motor Antik Club Karimun (MACK).

Menariknya, paling depa barisan onthel ternyata ada sosok “Soekarno-Hatta”. Dua proklamator Indonesia itu, diperankan oleh dua pentolan Mackers (sebutan bagi anggota MACK). Sosok Bung Karno diperankan Andri Novian, sementara figur Bung Hatta dilakoni oleh Rian Resmana.

Pemeran dua pendiri Republik Indonesia itu membawa onthel bertuliskan Indonesia 1 dan Indonesia 2. Di belakang mereka berbaris pemeran lain yang mencontohkan kehidupan Indonesia tempo dulu, khususnya di Karimun, seperti penghulu, samseng, petani, nelayan dan juga perwakilan etnis Tionghoa.

“Dari Kecamatan Belat, kita saksikan barisan pengendara sepeda onthel dari Motor Antik Club Karimun yang merupakan komunitas pecinta motor-motor tua di Karimun. Dengan mengangkat tema tentang meningkatkan ekonomi kerakyatan masyarakat Belat, rombongan ini menampilkan Bung Karno dan Bung Hatta,” ujar pembawa acara membacakan sinopsis.

Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengatakan, pawai ta’ruf yang dilaksanakan menjelang pembukaan MTQ di Kabupaten Karimun, salah satu upaya untuk menyemarakkan pembukaan MTQ dan bagian dari syiar Islam. Melalui pawai ta’ruf itulah, masing-masing kecamatan bisa saling mengenal daerah lainnya.

“Pawai ta’ruf ini bagian dari pembukaan MTQ. Salah satu tujuannya untuk mensyiarkan agama Islam. Sehingga diharapkan terjalin ukuwah islamiyah dalam menciptakan masyarakat santun, daerah yang aman, damai, penuh dengan keberkahan. Semoga, dengan kegiatan ini kita bisa saling mengenal satu dengan lainnya,” jelas Rafiq.

Pelaksanaan MTQ XII tingkat Kabupaten Karimun dilasanakan di lapangan Komplek Taman Imperium, Kelurahan Sei Raya, Kecamatan Meral. Untuk tahun ini, tuan rumah pelaksanaan MTQ Kabupaten Karimun dipercayakan kepada Kecamatan Meral. (ham)

News Feed