by

Pasar Victoria di Marina City Resmi Beroperasi

Batam (HK) - Pasar Victoria yang berada kawasan Perumahan Victoria, Tanjungriau Sekupang resmi beroperasi dan dibuka untuk umum, Rabu (11/3/20) pagi, yang ditandai pelepasan balon ke udara, pembakaran mercon, dan pertunjukan barongsai.

Tidak hanya hadir untuk memenuhi kebutuhan belanja masyarakat sekitar, tapi mewujudkan mimpinya menjadi pasar terlengkap di Marina City, sehingga memberikan kenyamanan belanja dalam satu kawasan terpadu. Sehingga tidak perlu berpindah ke tempat lain untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Terimakasih, syukur dan berbahagia mewakili perasaan saya,” ungkap Direktur Pasar Victoria dan sekaligus Developer Perumahan Victoria, Toni Sin dalam sambutannya.

Tiga rangkaian kata tersebut, lanjutnya, berterimakasih karena bisa terealisasi bahkan lebih cepat target waktu, kemudian bersyukur karena seluruh pekerja bisa pulang setiap hari tepat waktu serta berbahagia karena semua menyambut baik kehadiran Pasar Victoria.

Dijelaskan Toni, di lokasi pasar seluas 2.500 meter persegi, ada 164 kios dan lapak dengan berbagai macam jenis kebutuhan. Dan berada di satu kawasan terpadu dengan total 23 hektar.

Tidak hanya pasar, tapi di satu kawasan terpadu 23 hektar ini terbagi tiga peruntukan, yakni peruntukan komersial yang terdiri dari pasar basah dan pasar kaget, kemudian area pendidikan yang terdiri dari SD Negeri dan TK bertaraf internasional dan terakhir adalah area olahraga yang terdiri dari kolam renang dan lapangan voli.

“Pasar kaget tetap kita bina, semoga bisa terus tumbuh beriringan,” pungkasnya.

Terakhir, pasar basah akan beroperasi setiap hari, sementara pasar kaget akan buka tiga kali sepekan yakni Senin, Rabu dan Sabtu, dari jadwal sebelumnya Rabu dan Sabtu.

Ditempat yang sama Perwakilan Bank BTN, Ali Irfan mengaku akan memberikan support penuh keberadaan pasar dan Perumahan Victoria, baik sekarang maupun yang akan datang.

“Bank BTN akan support penuh, karena Victoria adalah mitra baik kami yang punya konsep lengkap,” ungkap Ali Irfan.

Sementara untuk pedagang, terangnya, ia akan menyiapkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan juga berbagai pinjaman keuangan lainnya. (ays)

News Feed