Batam (HK) - Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMK serentak dilaksanakan di Batam. Bahkan, UNBK ini hari pertama digelar seluruh Indonesia selama 4 hari berlangsung.
Ketua Panitia Penyelenggara UNBK SMKN 1 Batam, Ade Setiawan mengatakan, pelaksanaan UNBK di SMK ini berjalan tertib dan tak ada masalah di hari pertama ini. Karena semua sudah ada kesiapan yang matang sebelum dilaksanakannya UNBK.
“Alhamdulillah, persiapan peserta ujian untuk menghadapi UNBK sangat baik, karena sudah dilakukan try out dan simulasi, serta kesiapan fasilitas berupa komputer dan jaringan juga telah disiapkan jauh sebelumnya,” ujarnya Ade, Senin (16/3/20).
Kata dia, jumlah keseluruhan siswa yang ikut UNBK tahun ini sebanyak 632 orang, yang terdiri dari 177 perempuan dan sisanya laki laki sebanyak 455 orang.
Bahkan, sambungnya, UNBK ini berlangsung selama 4 hari lamanya. Kemudian mata pelajaran yang di uji merupakan Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris serta teori Kejuruan.
Sedangkan, untuk tenaga pengawas ada sebanyak 14 orang per sesi, 8 orang proktor dan 5 teknisi serta 8 laboratoriun yang digunakan. Untuk sesi pertama dimulai pukul 07.30 WIB sampai 10 30 WIB. Kemudian sesi kedua pukul 10.30 WIB hingga sampai 12.30 WIB dan yang terakhir pukul 14.00 WIB sampai 16.00 WIB.
“Untuk menjaga kestabilan UNBK ini kami mempunyai server utama dan cadangan guna menangani system. Bahkan setiap ruangan ujian ada teknisi sehingga jika terjadi masalah langsung diatasi. Tapi selama empat hari ini berjalan sesuai yang diinginkan bersama” ujarnya.
Ia juga mengatakan, sebanyak 632 siswa/i ini dibagi 6 jurusan. Sedangkan 19 rombel. Untuk itu, kami berharap selain mampu mempertahankan peringkat, para siswa tetap membanggakan dan mengharumkan nama sekolah ini. (ded)
