by

Pemprov Kepri Masih Buka Pintu Masuk Bagi WNA

BATAM (HK) - Sampai saat ini Pemerintah Provinsi Kepri masih membuka pintu masuk Warga Negara Asing (WNA) ke Provinsi Kepri.

“Kita belum ada melakukan penutupan pintu masuk WNA ke Provinsi Kepri,” ucap Plt Gubernur Kepri, Isdianto saat rapat satgas Corona bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Bupati, Walikota dan instansi vertikal Provinsi Kepri, di Graha Kepri Batam Center, Senin (16/3/2020).

Dikatakan Isdianto, sampai saat ini hal yang dilakukan untuk mencegah masuknya virus Corona dari WNA yang masuk ke Kepri hanyalah melakukan pemeriksaan yang ketat saja.

“Pelabuhan masih kita buka. Apabila ada WNA yang terindikasi virus Corona maka akan langsung dipulangkan kenegara asalnya,” ungkap Isdianto.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kepri, Arif Fadillah mengatakan salah satu cara untuk mengatasi virus Corona itu adalah hindari tempat keramaian dan apabila ada orang daerah yang terindikasi virus Corona datang, maka masyarakat harus berhati-hati.

Saat ini Pemrov Kepri sudah membuat Satgas dan tim untuk melakukan pencegahan atau pengecekan terhadap masyarakat di Kepri.

“Untuk dana dalam menangani dan mencegah virus Corona ini nanti bakal dihitung dulu oleh tim satgas berapa kebutuhannya, dalam mencegahnya nanti akan banyak dilakukan sosialisasi kepada masyarakat dan pembersihan tempat-tempat umum nantinya,” pungkasnya.(dam)

News Feed