Karimun (HK) - Penyebaran corona virus disease (covid-19) makin merebak di Indonesia. Sebab itu, banyak pihak, seperti hotel pendukung sektor pariwisata melakukan sejumlah antisipasi. Seperti yang dilakukan oleh Karimun City Hotel (KCH).
Karyawan hotel yang berada tak jauh dari pelabuhan kapal penumpang Tanjungbalai Karimun ini melakukan aksi bersih di semua area hotel yang rentan menjadinya penyebaran virus corona.
Beberapa titik yang menjadi sasaran aksi bersih-bersih karyawan Karimun City Hotel areal yang sering disentuh oleh pengunjung ataupun tamu hotel seperti gagang pintu masuk hotel, meja resepsionis, pegangan tangga dari lantai satu hingga ke lantai atas hingga ke pintu masuk setiap kamar dan meja serta kursi restoran yang berada di lantai tiga.
“Informasi penyebaran virus corona telah memberi kabar pertakut bagi masyarakat. Termasuk juga bagi tamu hotel. Sebagai pihak yang memberikan jasa pelayanan di bidang perhotelan, tentu saja kami berkewajiban memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh tamu yang datang ke hotel kami,” ungkap Manajer Karimun City Hotel, Ahmad Suhartoni Damanik, Selasa (17/3/2020).
Kata Ahmad, salah satu upaya yang dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada tamu hotel, maka pihaknya melaksanakan aksi bersih-bersih di area yang dinilai rentan terjadinya penyebaran virus atau area yang paling disentuh oleh pengunjung. Seperti, di pintu masuk, meja resepsionis, pegangan tangga hingga meja dan kursi restoran.
“Dengan aksi bersih yang kami lakukan ini, tentu saja untuk memutus rantai penyebaran virus corona, agar virus tersebut tidak menyebar kemana-mana. Apa yang kami lakukan ini tentu saja berdasarkan standar yang telah ditentukan oleh WHO. Agar penyebaran virus corona ini tidak bertambah kemana-mana,” ujarnya.
Selain itu, kata Ahmad, para tamu yang datang menginap di Karimun City Hotel, dilakukan pengecekan suhu badan. Sehingga tamu yang menginap dipastikan dalam kondisi sehat dan aman. Apabila ditemukan tamu memiliki suhu yang kurang aman akan disarankan untuk segera melakukan pengecekan ke rumah sakit terdekat dan tidak diperbolehkan menginap di hotel tersebut.
Dalam hal pelayanan, pihaknya senantiasa memberikan kenyamanan kepada tamu yang menginap di Karimun City Hotel. Selain tamu, seluruh karyawan juga dilakukan pemeriksaan suhu temperatur badan sebelum melakukan aktifitas di hotel. Sehingga, semua pihak yang masuk ke hotel dalam keadaan aman.
Ahmad juga mengimbau kepada seluruh tamu ataupun pengunjung Karimun City Hotel untuk tidak terlalu panik dalam menyikapi virus corona. Sebab, pihaknya akan selalu memberikan yang terbaik bagi kesehatan dan kenyamanan tamu dan pengunjung. Pihaknya juga akan senantisa mengikuti anjuran dari pemerintah terkait antisipasi penyebaran virus corona. (ham)

