Kepala Dinas Kesehatan Kepri, Tjetjep Yudiana, mengungkapkan, pasien positif Corona di Kepri punya riwayat pernah pergi ke Malaysia.
Dia menjelaskan, pasien positif Corona di Kepri berjenis kelamin laki-laki berumur 75 tahun. Pria itu berangkat ke Malaysia pada 5 Maret 2020. Selanjutnya merasakan gejala pada 10 Maret 2020.
Tjetjep menambahkan, pasien masuk RSUP Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang.
“Tanggal 14 ambil sampel, tanggal 17 diumumkan,” ujar Tjetjep.*
(sumber: batam.tribunnews.com)

