Batuaji (HK) - Merebaknya virus corona dikhawatirkan memberi efek terhadap kebutuhan pokok masyarakat. Guna mengantisipasi pembelian berlebihan oleh masyarakat, anggota Polsek Batuaji melakukan pengecekan persediaan sembako di pasar tradisional seperti di pasar Fanindo dan pasar lainnnya. Hal itu sekaligus untuk mengecek harga yang ditawarkan para pedagang.
Kapolsek Batuaji, Kompol Syafruddin Dalimunthe, mengungkapkan, kondisi saat ini jangan sampai disalahgunakan orang-orang yang tak bertanggung jawab dengan melakukan penimbunan sembako.
“Dari hasil pengecekan, para penjual menyatakan harga masih normal, pengiriman dari distributor masih lancar dan tidak ada pembelian skala besar,” ucap Syafruddin, Selasa (17/3/20).
Dia mengatakan, pihaknya akan tetap melakukan pemantauan pasar tradisional serta supermarket dan swalayan guna mengantisipasi penimbunan sembako-sembako di pasar tersebut.
“Kita ingin antisipasi oknum yang melakukan penimbunan barang dan menaikan harga,” tegasnya Dalimunthe. (Ded)

