by

Alat Deteksi Virus Corona Super Cepat yang Diimpor BUMN Tiba Hari Ini

JAKArTA (HK) - Kementerian BUMN memastikan sebagian alat deteksi Virus Corona atau Covid Test yang diimpor PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) tiba hari ini. Ini bagian dari 500 ribu covid test yang diimpor BUMN dari China.
Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga menjelaskan datangnya Covid Test ini akan membantu pemerintah meningkatkan kecepatan dalam mendeteksi virus corona.

“Covid Test mulai hari ini masuk. Ini akan masuk secara bertahap setiap harinya,” kata Arya kepada wartawan di Jakarta, Kamis (19/3).

Tiba di Indonesia, PT RNI akan mendistribusikan alat deteksi covid-19 ini ke seluruh Rumah Sakit (RS) rujukan yang sudah ditunjuk oleh pemerintah dalam menangani Virus Corona ini.

“Jadi RNI yang akan distribusikan. Tidak hanya RS punya BUMN tapi ke semua RS rujukan pemerintah,” tegas dia.
Arya mengaku, alat test yang diimpor dari China ini sudah memenuhi standar internasional dari World Health Organization (WHO).(sumber:merdeka.com)

News Feed