BINTAN (HK) - Seluruh jaksa dan pegawai pada Kejaksaan Negeri (Kejari) Bintan mendapat suntikan vitamin oleh tenaga medis dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Bintan, Jum’at (20/3) pagi.
Tindakan ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan kekebalan tubuh (immun) agar kebal dalam menangkal penyakit termasuk paparan virus corona atau covid-19.
Kepala Kejari Bintan Sigit Prabowo, SH, MH memaparkan, penyuntikan vitamin C, B Kompleks serta neurobion kedalam tubuh dilakukan sebagai upaya meningkatkan perlindungan diri dari paparan covid-19 yang sedang mewabah.
“Seluruhnya, para jaksa, pegawai dan staff serta tenaga honorer sekitar 50 orang. Ini sebagai perlindungan diri dari penyakit,” ujar Sigit diruang kerjanya.
Sebelum disuntik, sambungnya, seluruh jajaran Kejari Bintan diperiksa baik tensi serta suhu tubuh melakukan pendeteksian dini dengan thermogan. Tak hanya itu, sehari sebelumnya seluruh penjuru ruangan di Kantor Kejari Bintan disemprot disinfektan.
“Hal ini dilakukan untuk mencegah para pegawai agar tidak terpapar dari corona,” ucapnya.
Tak cukup sampai disitu, setiap pengunjung juga diarahka supaya mencuci tangan dengan hand sanitizer yang telah disiapkan dipintu masuk.
Ia berharap, para bawahannya dan staff di Kejari Bintan terlindung dari paparan corona.
Sigit juga menyinggung, para jaksa khususnya eselon V keatas tetap masuk kantor sebagaimana edaran dari Kejaksaan Agung. “Hanya staff yang masuknya sistem shift,” timpalnya. (oxy)


