Bintan (HK) - Bupati Bintan Apri Sujadi mencoret sejumlah proyek pembangunan fisik ditahun ini untuk menanggulangi penyebaran virus corona di Kabupaten Bintan.
Hal ini sekaligus kabar bagus bagi para tenaga medis. Mengapa? Karena sebagian alokasi anggaran penanganan COVID-19 juga dikucurkan untuk menunjang para tenaga medis.
Program utama yang dilakukan memang untuk melakukan recovery ekonomi masyarakat terdampak serta program-program lainnya yang mencapai Rp 53 miliar lebih. Selain itu, ada alokasi anggaran senilai Rp 6,1 miliar untuk mendukung tenaga medis dalam memerangi penularan virus corona.
Apri mengatakan, alokasi yang totalnya mencapai Rp 6,1 milyar itu untuk pengadaan fasilitas ruang isolasi, rumah inap serta nutrisi bagi sejumlah tenaga medis.
“Kita juga menyiapkan fasilitas ruang isolasi sementara, hal ini bertujuan untuk penanganan medis pasien COVID-19. Selain itu, rumah tenaga medis yang menangani pasien COVID-19 harus disiapkan untuk sterilisasi khusus tenaga medis yang menangani pasien,” ujar Apri saat video conference bersama Kemendagri di Kantor Bapelitbang, Selasa (7/4/2020).
Tak hanya itu, dirinya berencana akan menyiapkan nutrisi bagi tenaga medis. Menurutnya, tenaga medis merupakan garda terdepan yang harus diperhatikan.
Perawat kata dia, merupakan salah satu unsur yang menjadi garda terdepan dalam menghadapi wabah COVID-19, sehingga sangat rentan tertular virus yang sedang menggemparkan dunia ini.
Sehingga, Apri berpandangan kalau menyiapkan makanan tambahan pendukung nutrisi sangat diperlukan. Sebab, makanan dan minuman bergizi ini akan meningkatan imunitas tubuh sehingga bisa menekan atau mengurangi risiko terpapar corona khususnya bagi tenaga medis.
“Mereka yang paham betul bagaimana menghadapi persoalan terutama masalah wabah corona ini, jadi mereka juga akan kita siapkan nutrisi bergizi,” papar Apri.
Apresiasi juga disampaikan kepada jajaran tenaga medis dalam menangani penyebaran virus corona. Untuk itu, Ia berharap masyarakat juga ikut membantu dengan senantiasa stay at home. (oxy)



