ANAMBAS (HK) - Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Wan Zuhendra optimis persedian sembilan bahan pokok (Sembako) aman menyambut bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri Juni 2018.
Pasalnya selain persedian yang memang cukup dan memadai kondisi cuaca pada Bulan Juni cukup baik sehingga kapal kargo maupun feri cepat lancar beroperasi. "Insya Allah untuk persediaan sembako menyambut Ramadhan dan Idul Fitri ini aman serta tidak terjadi lonjakan harga," kata Wan, Senin (23/4).
Menurut Wan, yang perlu dikhwatirkan itu apabila Ramadhan dan Idul Fitri waktunya pada akhir tahun dimana kondisi Anambas sedang dalam musim utara.
Kekhawatiran adalah sering kali terjadi kelangkaan telur, dan ayam, baik ayam beku maupun ayam segar karena memang sangat dibutuhkan pada saat Hari Raya dan Ramadhan. "Ini mesti jadi perhatian jangan sampai terjadi kelangkaan pada tahun 2018 ini," tuturnya.
Kendati demikian lanjut Wan, hadirnya tol laut saat ini mampu menjadi pembeda dimusim urara, mengingat kapal tersebut masih dapat beroperasi. "Hanya yang menjadi persoalan adalah masih banyak pengusaha asal Anambas yang distributornya dari Tanjung Pinang, sedangkan Tol laut dari Jakarta," ujarnya.
Wan juga telah memerintahkan kepada Dinas terkait untuk melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) dilapangan baik itu kepasar-pasar tradisional maupun agen-agen distributor barang di Tarempa. "Sidak juga jangan hanya di Kota Tarempa, namun juga dipulau-pulau besar seperti Palmatak dan Jemaja serta kecamatan-kecamatan lain," jelasnya.
Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Perdagangan dan Pendistribusian Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) Usman, ST juga mengaku optimis tidak akan ada kekurangan mengingat selain memang stock sembako yang memadai, juga kondisi transportasi yang lancar.
"Insya Allah kita optimis tidak akan ada persoalan sembako pada bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri mendatang," tutupnya.***(yud)Share
Wabup Anambas Optimis Sembako Aman
- Selasa, 24 April 2018 05:00




