Pimpinan Capem Bank RiauKepri Tarempa Irsyadi Syukri yang ditemui belum lama ini, mengatakan program talangan haji bisa dinikmati oleh masyarakat Anambas melalui Kantor Capem Bank RiauKepri Tarempa. "Setoran awalnya sebesar cukup Rp3,2juta saja," kata Irsyadi Syukri.
Setelah menyerahkan setoran awal, nasabah akan didaftarkan ke Kantor Departemen Agama (Kandepag) untuk mendapatkan daftar tunggu
keberangkan. Sedangkan untuk melunasi sisa dari biaya naik haji
dibayarkan selama tiga tahun.
" Untuk membayar sisanya disetorkan dalam waktu tiga tahun tanpa adanya biaya administrasi bagi nasabah talangan haji,"tambahnya.
Namun demikian, Irsyadi menyampaikan daftar tunggu keberangkatan haji saat ini sudah mencapai sepuluh tahun yang akan datang. Untuk itu,
sebelum mendaftarkan diri dalam talangan haji. Pihak Bank RiauKepri menyampaikan terlebih dahulu perkiraan keberangkatan. Bila ada persetujuan dari nasabah tersebut baru didaftarkan.
" Kita tetap beritahukan kapan keberangkatan nantinya. Jika calon haji bisa menerima dan menunggu daftar tunggu tersebut. Baru didaftarkan
dan nasabah ikut serta dalam program talangan haji,"terangnya.
Irsyadi Syukri juga membantah bahwa Bank RiauKepri telah menutup program dana talangan haji karena panjangnya daftar tunggu.
" Belum dihentikan program talangan haji ini. Karena belum ada instruksi dari Kementrian Agama sendiri. Sampai saat ini masih tetap dibuka bagi masyarakat Anambas yang hendak mengkuti program ini,"pungkasnya. (yul)
- Dekranasda Produksi 15 Batik Cual
- Pulau Bawah yang Mempesona
- SMPN 1 Siantan Terima Meja Tenis Berkarat dari Diknas
- PKL Tolak Pindah ke Pasar Baru
- Kelangkan Premium Berlanjut
- 608 Warga Dapat Bantuan RTLH
- Pemkab Butuh 50 Motif Batik Cual
- Anambas Inn Launching Karaoke Keluarga
- 12 Jamaah Haji Tiba di Anambas
- Pasar Baru Sepi Pengunjung
- Hasil Seleksi Direktur Perusda Akan Diumumkan
- APBD 2013 Jadi Momentum Percepatan Pembangunan
- Kredit Bank Riau Kepri Masih Bersifat Konsumtif
- Usaha Penggemukan Sapi Masih Berpeluang
- APBD 2013 Diperkirakan Tidak Defisit
- Kantor PAN Aktif 24 jam
- 165 CPNS KKA Ikut TKB
- Disebar 41 Sarjana Penggerak Desa
- Perekaman e-KTP Sudah 88 Persen
- PBB Optimis Menang Pemilu 2014


