TAREMPA (HK) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Anambas menggelar gerak jalan santai yang diikuti anggota partai politik (Parpol), satuan perangkat daerah (SKPD) serta masyarakat umum lainnya.
Kegiatan di mulai dari halaman Kantor Bupati Anambas yang dilepas langsung Wakli Bupati (Wabup) Anambas, Abdul Harris, Minggu (7/4) pagi.
Ketua KPU Anambas, Marzuki mengatakan, pelaksanaan gerak jalan santai ini merupakan salah satu program dari KPU pusat yang digelar secara serentak di seluruh tanah air pada waktu yang sama. Hal dimaksud guna menciptakan pemilihan kepala daerah (Pilkasda) dan pemilihan legislatif (Pileg) damai tahun 2014 mendatang.
"Sesuai dengan temanya, gerak jalan ini lebih dikhususkan kepada seluruh kader, simpatisan hingga masyarat umum guna mensosialisasikan pemilu yang jujur dan adil," kata Marzuki.
Disamping itu, lanjutnya, kegiatan ini juga demi kepentingan sukses pemilu damai yang dimulai pada tahun 2013, hingga pelaksanaanya pada tahun 2014 mendatang.
Sementara wabup menyambut baik adanya kegiatan gerak jalan santai tersebut. Selain menjaga kondisi badan, gerak jalan ini juga sebagai bentuk sosialisasi pilkada yang jujur dan adil.
"Mengingat tahun 2013 dan 2014, merupakan tahunnya politik, harapan kita agar dalam pelaksanaannya nanti, sejumlah aktifitas politik di daerah ini dapat dilaksanakan secara santun, nyaman dan aman," ungkapnya.
Disamping itu, Haris juga berharap agar KPU dan Panwas Anambas dapat melaksanakan dan menggiring Pemilu pada tahun depan menjadi lebih baik, sebagaimana yang diharakan seluruh lapisan masyarakat di daerah ini.
Sebagaimana layaknya pelaksnaan gerak jalan santai, kegiatan yang dilaksanakan oleh KPU Anambas ini oleh pihak panitia acara juga menyiapkan ratusan hadiah doorprize bagi peserta gerak jalan. Mulai dari hadiah hiburan hingga hadiah cukup menarik, berupa mesin cici dan kulas sebagai hadiah utamanya. (nel)
- Wabup Anambas Lantik Lurah Letung
- Suplai BBM ke Tarempa Tersendat
- Sky Tambah Jadwal Penerbangan
- SKPD di Anambas Diminta Tingkatkan Koordinasi
- Natuna Serahkan Aset Senilai Rp221,6 M
- Lanal Amankan 6 Kapal Vietnam
- Program Kesehatan Ibu dan Anak di Anambas Masih Rendah
- Status Hukum Harus Jelas



