Rabu05152013

Last update12:00:00 AM

Back Andalas JK Beri Penghargaan Pemko Padang

JK Beri Penghargaan Pemko Padang

PADANG (HK) - Mantan Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla memberikan penghargaan kepada Pemko Padang, yang masuk dalam kategori keberhasilan tokoh yang memberikan perhatian khusus kepada peningkatan manajemen imarah Masjid (peningkatan pendidikan remaja Masjid, Pesantren Ramadhan dan didikan subuh) di Kota Padang selama ini.

Sebanyak 5 tokoh menerima penghargaan dari Pimpinan Pusat (PP) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Bapak Jusuf Kalla (JK), menyerahkan penghargaan kepada Walikota Padang, Fauzi Bahar di wakili Wakil Walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah.

Penghargaan ini langsung diserahkan kepada lima tokoh, termasuk Pemerintah Kota Padang dipimpin Walikota, Fauzi Fahar bersama Wakil Walikota, Mahyeldi Ansharullah, sukses dalam memberikan kontribusi kepada Masjid, baik membangun Masjid secara pribadi, dalam pengembangan pembangunan Masjid serta mengaktifkan berbagai kegiatan, sehingga Masjid betul-betul di fungsikan oleh masyarakat sebagai tempat pusat kegiatan keagamaan.

"Sekitar 800 ribu Masjid, Surau dan Mushalla yang ada di Indonesia suatu jumlah sangat memuaskan, bila di hitung sekitar 250 KK sudah ada satu buah bangunan Masjid," ujar JK usai melantik Pimpinan Wilayah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sumatera Barat Periode 2012-2017, di Gubernuran, Padang, Kamis (22/11) malam.

Maka itu, lanjut JK, tanggung jawab kita semua untuk meramaikan, memakmurkan Masjid, menggunakan manajeman yang bagus dan jitu, sehingga Masjid lengkap dengan segala fasilitas yang di butuhkan para jamaah.

Semuapun tahu Masjid dapat melihat kondisi masyarakat dan para jamaahnya, bila bangunan suatu Masjid bagus memiliki segala fasiltas untuk jamaahnya, tentu orang yang hidup disekitarnya lebih sejahtera.

"Sebaliknya, bila kita temui Masjid atau Mushalla dari tahun ketahun wajahnya seperti itu saja, tidak ada pembangunan, inilah yang akan menjadi prioritas kita bersama kedepannya, bagaimana membangun Masjid dan Mushalla itu dapat di genjot," papar JK.

Lebih jauh, JK meminta kepada Dewan masjid harus berupaya bagaimana dapat mengatur dan memikirkan keseimbangan, jadi tidak cukup saja dengan peraturan, tapi mau bekerja keras tanpa pamrih demi menyemarakkan rumah Allah dan untuk semuanya.(pec)

Share