PEKANBARU (HK)- Proyek Jembatan Siak IV ditargetkan tuntas pertengahan tahun ini. Untuk menggesanya, sudah dianggarkan dan sangat besar di APBD Riau 2013. Hanya saja terjadi perbedaan jumlah dari yang disebut Gubernur Riau M Rusli Zainal dengan anggota Komisi C DPRD Riau Abu Bakar Siddik.
Kepada wartawan, dalam ekspos kesiapan menggesa penyelesaian jembatan kemarin, gubernur menyebut telah dianggarkan Rp189 miliar. Sementara Abu Bakar menyebut nominal anggarannya hanya Rp179 miliar.
Meski demikian, baik gubernur maupun Komisi C DPRD Riau sama-sama yakin proyek tersebut bisa diselesaikan pertengahan 2013 ini.
"Sampai saat ini, pembangunan jembatan itu terus dilakukan dan dianggarkan kembali untuk itu di APBD Murni 2013 sebesar Rp179 miliar lebih," kata Abu Bakar Siddik, Sekretaris Komisi C DPRD Riau di ruang Komisi C DPRD Riau, Rabu (2/1) lalu.
Kemudian menurut kontraknya, awalnya pembangunan jembatan ini menghabiskan anggaran Rp438 miliar, tetapi karena ada penambahan beberapa aspek, akhirnya terjadi penambahan sebesar 10 persen dari kontrak awal tersebut.
Di samping itu, dikatakan Politisi Golkar ini bahwa berdasarkan schedulenya per Desember 2012, progres kesiapan jembatan tersebut sudah memasuki kisaran 40 persen.
"Dari peninjauan kami ke lapangan beberapa bulan lalu, hampir tidak ada lagi kendala berarti dalam membangun jembatan itu, kecuali karena ketersediaan anggaran untuk itu. Tapi, pada bulan Mei nanti, jembatan tersebut sudah bisa beroperasi," jelasnya.
Selain itu, ditegaskan Politisi asal Kuansing ini bahwa hingga jembatan ini bisa dioperasikan bulan Mei nanti, itu tidak akan ada bantuan dari pusat melalui APBNnya. "Karena terkendala pada proses pelelangan kegiatan ini," tutupnya. (rtk)
- Payakumbuh Punya Pokja Pendidikan Inklusif
- 2013, Pemkab Inhu Beli Mobnas Rp5 Miliar
- PNS Bengkalis Dilarang Merokok di Tempat Kerja
- Penduduk Miskin di Riau 9 Ribu Jiwa
- Abrasi Pantai Selayang Pandang Mencemaskan
- Polres Bengkalis Gerebek 5 Sawmill Ilegal
- 9 Kabupaten-Kota Telat Sahkan APBD 2013
- BPOM Musnahkan Barang Sitaan Rp1,99 M
- Gubernur Sumbar Terima Penghargaan API
- Praktek Prostitusi di Mandau Kian Marak
- Selama 2 Tahun, 9 PNS Pemprov Riau Dipecat
- Rusli Zainal Sidak Kehadiran Pegawai
- Antisipasi DBD, Dinkes Agam Lakukan Fogging
- KM Gambolo Layani Padang-Mentawai
- BPBD Agam Kerahkan Perahu Evakuasi
- Gubernur Buka Bungkus Railbus
- UMK Bengkalis 2013 Rp1.610.000
- Pasar Modern Simpang Haru Segera Dibangun
- Sabu Disimpan Dalam Burger
- Agam dan Pasaman Dilanda Banjir


