Kamis03212013

Last update12:00:00 AM

Back Andalas Gedung Pemuda Bengkalis Mubazir

Gedung Pemuda Bengkalis Mubazir

BENGKALIS (HK)- Meskipun sudah rampung pembangunannya sekitar 3 (tiga) tahun lalu, namun lagi-lagi masih saja ditemukan gedung aset Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis hanya menjadi “rumah hantu” alias tak kunjung difungsikan.

Padahal, miliaran rupiah angaran daerah sudah digelontorkan untuk bangunan ini. Seperti Gedung Pemuda yang terletak di Jalan Kelapapati Tengah Bengkalis.

Gedung berlantai II dan bercat putih dan memiliki halaman luas, serta aula pementasan itu saat ini kondisi sudah mulai cukup memprihatinkan. Sekelilingnya ditumbuhi semak belukar dan sebagian bangunan sudah mulai rusak.

"Tentunya sangat kita sayangkan, pemerintah kita terkesan tidak ingin menyelesaikan jika ada permasalahan gedung pemuda itu. Jelas ini mubazir dalam membangun anggaran sudah banyak habis tapi tidak di fungsikan," ujar Indra Jaya, salah seorang Tokoh Pemuda Bengkalis, Kamis (7/3).

"Ya, gedung itu seakan mubazir saja dibangun. Semak, kondisinya mulai hancur, dan rusak lantai bawah, kalau memang tak bermanfaat, rekan-rekan pengurus PWI Bengkalis bisa usulkan gedung itu dipergunakan sebagai kantor representatif kalangan wartawan," timpal Syahroni alias Ony, juga sebagai Tokoh Muda Bengkalis.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Kabupaten Bengkalis Zulfahmi ketika dihubungi mengatakan, rencana penggunaan gedung pemuda tersebut sudah diusulkan sejak 2 (dua) tahun lalu. KNPI sendiri sudah mengirimkan surat ke bupati, untuk dilakukan perbaikan dan penyempurnaan.

"Kita kemarin langsung ke pak bupati, mengusulkan penggunaan gedung tersebut. Namun, sebelumnya juga pernah kita usulkan agar diperbaiki dan disempurnakan, kabarnya sudah dianggarkan, itu sudah dua tahun lalu kita dengar, namun sampai hari ini belum mendapat tanggapan yang serius," paparnya.(rtk)

Share