Anggaran DKP tahun 2013 hampir mencapai Rp5 miliar. Sebab, rasionalisasi anggaran yang dilakukan DKP tidak terkait pembayaran tenaga honorer.
" Saat ini ada sekitar 582 orang honorer petugas kebersihan, yang akan mengalami kenaikan honor, mengikuti UMK," ujar Kadis DKP Batam, Suleman Nababan, Jumat (21/12).
Ia mengatakan, angka tersebut belum termasuk petugas taman di Batam. Kenaikan atau pembengkakan terjadi karena selisih honor petugas kebersihan yang sesuai UMK 2012 ke tahun 2013. Dimana besarnnya naik sekitar Rp600-an ribu.
Kenaikan itu juga belum termasuk dengan transportasi petugas kebersihan dan petugas pemungut retribusi sampah sebesar Rp6 ribu per hari.
" Biaya bensin petugas pemungut retribusi lebih besar dibanding petugas kebersihan. Tapi sementara nilainya belum naik, yang naik hanya honor menyesuaikan UMK," katanya.
Kenaikan tersebut, termasuk kenaikan biaya asuransi Jamsostek, yang naik sesuai dengan perjanjian kerjasama. Dimana, Jamsostek diakui dibayarkan Dinas Kebersihan kepada petugas, diluar upah atau honor.
Disinggung mengenai apakah akan ada penambahan tenaga honorer, ia menjelaskan untuk saat ini atau tahun depan, belum ada. Penyebabnya, selain karena keterbatasan anggaran, volume sampah di Batam juga mengalami penurunan dibanding tahun lalu.
" Saat ini volume sampah malah turun. Sekarang perharinya sekitar 650 ton," ujar Suleman. (mnb)
- Penyelundupan 5 Kg Sabu Digagalkan
- Bengkong Juara Futsal Gema Minang
- Wagub Kukuhkan Pengurus GPNPI
- RDP Bumi Asih Digelar Januari
- 1 Napi di Batam Langsung Bebas
- 120 Pelajar Ikuti Pemanduan Bakat Olahraga
- Polsek Jaga Ketat 27 Gereja
- Surya Maunya Insentif RT/RW 12 Juta Pertahun
- Kepemilikan Lahan Relang Harus Izin Baru
- Harga Produk Impor Bakal Naik 100%
- Petenis Jakarta Juara Piala Gubernur Kepri
- Mahasiswa Harus Berpikir Jadi Wirausaha Muda
- Rayakan Natal, FGBMFI Kepri Bagi Sembako
- Ekosistem Laut Kepri Makin Kritis
- Kualitas Jalan Batam Turun
- Pasca Razia, Toko Tas KW Tutup
- Kepri Tampilkan Kesenian Makyong
- Ibu Rumah Tangga Ngaku Diperkosa Teman Lama
- BI: Hanya 1 BPR Terseret Kasus RK Mobil
- Timbunan Limbah B3 Di-police Line


