Jumat04262013

Last update12:00:00 AM

Back Batam Dandim Apresiasi Camat dan Kapolsek

Dandim Apresiasi Camat dan Kapolsek

HUT Korem 033/WP ke-6

BATAM (HK) - Komandan Kodim (Dandim) 0316 Batam Letkol Czi Ahmad Rizal Ramdhani memberikan prediket terbaik kepada Kapolsek Lubuk Baja Kompol Aris Rusdiyanto dan Camat Sagulung Abidun Pasaribu pada perayaan HUT Korem 033/WP ke-6 yang jatuh pada 30 Desember 2012.

Penghargaan itu diberikan karena kedua pejabat tersebut dinilai bagus dalam melakukan koordinasi di lapangan. Piala beserta piagam, diserahkan langsung Dandim di Musola Komplek Makodim Seraya, Senin (31/12).

" Penilaian kami dua bulan terakhir, dalam berkoordinasi dengan tim kami di lapangan, Kapolsek Lubukbaja dan Camat Sagulung yang terbaik," ujar pria yang akrab disapa Rizal ini.

Selain Kapolsek dan Camat terbaik, Dandim juga memberikan penilaian kepada Koramil, Babinsa dan Staf terbaik di jajarannya.

Koramil terbaik jatuh pada Koramil 04/Galang yakni Kapten ZJI Sarjono, sementara Babinsa terbaik jatuh pada Serka Anas dari Koramil V dan Staf terbaik jatuh pada Pelda Marlan.

" Penilaian untuk internal sudah kami lakukan setahun terakhir, sementara untuk eksternal ini kali pertamanya diberikan," ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga memberikan penghargaan kepada Ormas terbaik. Dari sekian banyak ormas di Batam, Pemuda Panca Marga (PPM) merupakan yang terbaik.

Masih, kata Dandim, penghargaan tersebut diberikan atas peran aktif mereka dalam bekerjasama di lapangan. Sehingga dengan penghargaan tersebut diharapkan kerjasama dan koordinasi yang sudah terbangun bisa lebih dimaksimalkan lagi kedepan guna menjaga stabilitas dan keamanan wilayah kerja masing-masing.

" Kita tak bisa sendiri jadi pahlawan, untuk itu kita bekerjasama mewujudkan Batam yang aman dan sejahtera," pungkasnya.

Kapolsek Lubukbaja, Kompol Aris Rusdiyanto yang menerima penghargaan itu mengatakan dirinya bersama anggotanya siap selalu berkoordinasi dengan semua pihak, apalagi tugasnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

" Saya berterima kasih atas penghargaan ini, mudah-mudahan kedepan koordinasi dan kerjasamanya lebih baik lagi," kata Aris usai menerima penghargaan.

Hal senada juga disampaikan Camat Sagulung, Abidun Pasaribu, bahwa apa yang diterimanya menjadi satu motivasi baginya untuk terus membangun kerjasama dengan semua pihak dalam membangun kecamatannya, dan urusan keamanan mereka senantiasa berkoordinasi dengan Polsek dan Koramil setempat. (ays).

Share