Senin05272013

Last update12:00:00 AM

Back Batam Batam Targetkan Bebas TB Tahun 2016

Batam Targetkan Bebas TB Tahun 2016

BATAM (HK)-Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Batam Drg Candra Rizal menargetkan Kota Batam bebas dari penyakit tuberclosis (TB) pada tahun 2016. Sebab, seluruh rumah sakit maupun puskesmas yang ada di kota ini sudah dapat melakukan penanggulangan penyakit menular tersebut.
Tiga tahun ke depan penderita TB tidak lagi ada di Batam. Tiap tahun jumlahnya akan terus menurun," kata dia di Dataran Engku Putri, Batam Center, Sabtu (13/4).

Sesuai data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam, ungkap dia, jumlah penderita TB di Kota Batam pada tahun 2012 hanya 150 orang dari 100.000 penduduk. Namun, data tersebut diakuinya kemungkinan lebih karena masih banyak masyarakat yang enggan ataupun malu untuk berobat.

Ia mengatakan, penyakit menular tersebut dapat diatas atau disembuhkan dalam kurun waktu tiga samapi enam bulan masa pengobatan rutin. Sehingga, masyarakat atau penderita TB tak perlu malu untuk memeriksakan diri, supaya dapat ditangani secara medis. "Selain mengobati, pencegahan juga perlu dengan pola hidup sehat,"sebutnya.

Sebelumnya, TB ini dikenal oleh kalangan masyarakat dengan sebutan TBC (Tuberclosis Cyderome). Akan tetapi, sebutan TBC ini menjadi stigma jelek di pikiran masyarakat. Sehingga, sebutan TBC diubah menjadi TB.

Untuk penanggulangan atau pemberantasan penyakit TB ini, dikatakan Candra, pemerintah sudah menyediakan obat gratis di setiap puskesmas. Bahkan, pengobatan terhadap penderita akan dilakukan hingga sembuh total. "Masyarakat Batam tak perlu takut atau malu untuk berobat. Obatnya ada di puskesmas yang diberikan pemerintah secara gratis," pungkas dia.

Share