Jumat05242013

Last update12:00:00 AM

Back Batam Distribusi BBM Sebaiknya Serentak

Distribusi BBM Sebaiknya Serentak

BATAM CENTRE (HK) - Kapala Dinas Perindustrian, Perdangangan dan ESDM (Disperindag ESDM) Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan, pendistribusian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi ke sejumlah SPBU sebaiknya dilakukan serentak. Ini untuk meminimalisir tindakan oknum-oknum untuk menyelewengkan minyak.

Amsakar Achmad mengatakan, penyaluran BBM ke setiap SPBU dilakukan Pertamina tiga kali sehari. Namun dilakukan tidak secara serentak, sehingga membuat oknum yang melakukan penyelewengan dapat menggilir setiap SPBU.

" Jika dalam satu satuan waktu dilakukan secara serentak. Sehingga, pelangsir itu, paling sempat ngambil di satu SPBU. Kalau sekarang ini, saya rasa pelangsir, juga sudah tau jadwal pendistribusiannya, sehingga bisa digilir,"kata Amsakar, akhir pekan lalu.

Katanya, BBM yang disalurkan sesuai ketentuan, besarannya 8 ton untuk jenis solar. Sementara untuk jenis, premium 24 ton perhari. Dengan kuota seperti itu, untuk pemakaian masyarakat Batam, dirasa cukup, hanya saja saat ini, pihaknya berhadapan dengan pelansir illegal.

Dengan penyaluran satu kesatuan waktu, maka upaya penyelewengan dapat kecil. Memang kata Amsakar, untuk menjalankan ini, butuh armada yang cukup. Seperti diketahui, di Batam ini, sudah ada 33 SPBU.

"Jika penyaluran serentak, maka antrian panjang bisa dicegah. Antrian itu bukan karena kekurangan kuota, tapi sistim pendistribusiannya. Tapi kendalanya, karena kekurangan, armada itu,"katanya. (mnb)

Share