Jumat06212013

Last update11:49:37 AM

Back Batam 15 Tahun Lagi Kuburan di Batam Penuh

15 Tahun Lagi Kuburan di Batam Penuh

Rencana Tambah 2 TPU

BATAM (HK) - Bila tidak ada penambahan titik baru, lahan pemakaman umum di Kota Batam diprediksi akan penuh 15 tahun mendatang.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Sosial dan Pemakaman Kota Batam Raja Kamarulzaman Senin (6/5). "Untuk saat ini kita tengah melakukan inventarisir baik pemakaman yang sudah ada, juga titik-titik yang baru," katanya Senin (6/5).

Kamarulzaman menyampaikan, Batam memiliki beberapa tempat pemakaman umum (TPU) diantaranya Sungai Panas, Temiang, Sambau, Tanjung Riau, dan Tanjung Sengkuang. Kini, rata-rata TPU telah terisi 50-60 persen.

"Untuk pemakaman umum khusus di Kota Batam sudah terisi 50-60 persen. Dan kalau tidak ada penambahan titik baru dan perluasan diprediksi 10-15 tahun kedepan akan penuh," terangnya.

Untuk mengantisipasinya, Kamarulzaman berencana akan melakukan penambahan dua titik lokasi pemakaman umum. Permohonan lahan akan segera dilakukan secepatnya kepada BP Batam.

"Kita akan menambah dua lokasi pemakaman baru yaitu di Kabil dengan luas 2 hektar dan Sungai Beduk 6 hektar. Untuk pengajuan lahan ke BP Batam secepatnya akan kita ajukan," ungkapnya.

Penambahan titik pemakaman umum didasarkan pada tingkat pertumbuhan penduduk Batam. Dua lokasi tempat yang direncanakan belum terdapat pemakaman umum.

Di tempat terpisah, Kasubdit Humas dan Publikasi BP Batam Ilham Eka Hartawan menyampaikan, akan dilakukan kajian terhadap lokasi pemakaman umum akan yang diajukan.

"Bisa saja diajukan kepada kita. Nanti akan kita lakukan kajian terhadap lahan yang diajukan. Keputusannya tergantung dari direktur perencanaan dan lahan BP Batam nanti. Kita juga akan melakukan koordinasi dengan Dinas Sosial Kota Batam," terangnya. (jua)

Share