Rabu03142018

Last update05:00:00 AM

Back Bintan Satpol PP Komitmen Razia Malam

Satpol PP Komitmen Razia Malam

Cegah Kenakalan Remaja dan Pelanggaran Perda

BINTAN (HK) - Satpol PP Bintan memiliki komitmen akan terus gencar melakukan operasi atau razia malam setiap titik lokasi di masing-masing kecamatan di Bintan. Operasi malam ini khususnya yang kerap dijadikan tempat tongkrongan anak muda, hingga kalangan pelajar untuk menghabiskan waktu malam hari seperti malam Minggu.
Demikian dikatakan Kabid Penegakan Perda Satpol PP Bintan M Ali Bazar kepada Haluan Kepri, Senin 5/3). Menurutnya, bahwa operasi malam ini dilakukan pihaknya untuk mencegah maraknya kenakalan remaja, khususnya di kawasan Bintan. Serta dalam rangka menegakkan Peraturan daerah (Perda) Bintan yang mengatur tentang pengawasan minuman beralkohol serta Perbup mengenai jam malam pelajar.

Menurt Ali, satuannya terus berkomitmen rutin menggelar operasi malam yang digilir diseluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Bintan. Seperti pada Sabtu (3/3) lalu, kegiatan menyasar sejumlah lokasi di Kecamatan Gunung Kijang. Hasilnya, ada 18 pemuda yang terjaring personil Satpol PP Bintan malam itu.

"Sebanyak 8 pemuda diamankan karena kedapatan sedang mengkonsumsi alkohol, 7 orang yang masih pelajar kita amankan karena sedang main game saat larut malam sedangkan 3 orang anak punk turut kita amankan saat operasi di kawasan pantai Kawal," kata Ali.

Setelah diamankan dan didata di Kantor Camat Gunung Kijang, mereka kemudian dilepas untuk dipulangkan ke rumahnya masing-masing. Ali mengatakan, kesemua yang terjaring sudah dibuatkan surat pernyataan. "Jadi kalau nanti terjaring lagi, mungkin ada tindakan lebih lanjut," sambungnya.

Operasi malam itu digelar dari jam 10 malam hingga pukul 1 dini hari. Kawasan yang disisir personil gabungan baik dari Satpol, Dinas Pendidikan, pihak kecamatan dan kepolisian setempat, ada beberapa titik diantaranya, GOR Gunung Kijang, kawasan pantai Kawal hingga kedaerah Desa Malang Rapat.

Sedangkan Kasatpol PP Bintan Mohd Insan Amin menambahkan, dalam rangka menciptakan situasi kondusif disetiap kecamatan yang ada di Bintan, pihaknya akan terus bekerjasama dengan berbagai pihak terkait untuk rutin melaksanakan operasi kenakalan remaja di malam hari.

"Razia malam gencar di lakukan Satpol PP Bintan untuk menghindari hal negatif terhadap pelajar, remaja, anak putus sekolah. Apalagi mereka yang terjaring razia masih muda bahkan ada yang dibawah umur karena itu perlu dilakukan pembinaan sejak dini, demi terciptanya Kabupaten Bintan Gemilang," pungkasnya. (oxy)

Share