Jumat01112013

Last update12:00:00 AM

Back Ekonomi Bisnis Bisnis Kaca Film Degree Bergaransi Seumur Hidup

Kaca Film Degree Bergaransi Seumur Hidup

Share

BATAM- Pabrikan window film, yang lebih dikenal dengan kaca film Degree membuktikan komitmennya untuk menghadirkan produk berkualitas dan lebih baik dari produk sejenis. Kaca film terbaru buatan Amerika itu kini hadir di Batam, Kepulauan Riau (Kepri), dengan garansi 5-7 tahun bahkan seumur hidup.

Kaca film merupakan bagian yang tidak terpisahkan dengan mobil, karena sudah menjadi gaya dan kebutuhan.

Menurut Tjing Seng Huat, CEO PT Jaya Kertanegara, dealer resmi Degree yang terletak di Komplek Ruko Taman Nagoya Indah Blok A4 No 7-A, Nagoya, Batam memberikan harga spesial hingga 31 Maret mendatang.

Bahkan produk kaca mobil ini menawarakan garansi 5 hingga 7 tahun dan bergaransi seumur hidup untuk produk super high end (degree smart film). Adapun jenis warna yang tersedia bisa disesuaikan dengan keinginan konsumen, di antaranya green, netral, silver, charcoal dan bluish. Degree memberikan garansi jika kaca film terkelupas, timbul gelembung dan berjamur.

"Soal harga bisa disesuaikan dengan kualitas dan kebutuhan, tentu terjangkau antara Rp1,8 juta hingga 11,3 juta," ujar Tjing Seng Huat usai peresmian kantor barunya, Kamis (16/2).

Wilayah Batam dan Kepri merupakan dealer resmi Degree ke 9, kantor pusat di Medan. Di dunia, Degree sudah sangat terkenal, bahkan mobil asal Jerman, Volks Wagen (VW) memberi kepercayaan pada Degree. Di Indonesia, Degree diperkenalkan dua tahun terakhir dan telah mendapat sambutan yang sangat baik oleh pecinta otomotif.

Keunggulan produk kaca film Degree, terlihat istimewa karena menawarkan tipe yang otomatis bisa berubah tingkat kegelapannya, sesuai kondisi cuaca di luar. Degree Indonesia menyebutnya sebagai kaca film ajaib, dan mengklaim sebagai satu-satunya dan pertama di tanah air. Seperti disebutkan, Tjhin Seng Huat, saat menjelaskan produk tersebut, salah satu tipe yang dipasarkan, kaca film tersebut bisa berubah secara otomatis.(tea)

Fokus

Menyusuri Sisa Kemegahan Istana Kota Rebah

Minggu, 06 January 2013
Share

Tidak banyak yang tahu bahwa di Kota Tanjungpinang terdapat objek wisata al...

Jejak

Mesjid Haji Abdul Ghani (1)

Jumat, 28 December 2012
Mesjid Haji Abdul Ghani (1) Share

Inilah mesjid tertua di Kabupaten Karimun. Dibangun oleh Raja Abdul Ghani...