BATAM- Ukiran kayu jati asal Jepara sudah dikenal sejak lama. Kualitas dan coraknya sangat khas, memiliki karya seni, sehingga banyak orang tak segan untuk membeli dengan harga tinggi. Aneka produk dari kayu jati itu tersedia di Tabita Furniture.
Tabita Furniture menyediakan aneka perabotan berbahan kayu jati asli lengkap dengan ukirannya sangat khas. Toko furnitur yang berada di BCM Batam Centre ini memberikan promo dikson sejak 25 Maret-25 April mendatang.
Untuk mendapatkan produk-produk jati yang dipasarkan oleh Tabita sangat mudah, bisa ditemukan di berbagai pusat perbelanjaan di Batam, sekaligus bisa mengorder ke workshop untuk mendapatkan disain yang diinginkan.
"Tabita bisa dengan mudah dikunjungi di mal atau datang langsung ke BCM dan workshopnya di Carnaval Mall lantai dasar. Kami menerima order pembuatan perabot selain menjual langsung produk yang sudah jadi," kata Marlina, Marketing Manager Tabita Furniture BCM Batam Centre, Minggu (25/3).
Di pusat penjualan furnitur berbahan kayu jati tersebut, tersedia berbagai model, motif natural, klasik, modern. Desain bisa didapatkan sesuai keinginan konsumen. Kata Lina biasa dia disapa, perabot jati tersebut langsung diolah dan diproduksi dari para pengrajin dan tangan ahli di bidangnya alias expert. Kreatifitas para pengrajin jati ini sudah teruji karena langsung didatangkan dari Jepara, Jawa Tengah.
"Di mal-mal hanya memasarkan saja, sementara material kayu jati dan tenaga pengrajinnya dari Jepara yang sudah tidak asing lagi dengan ukiran dan pembuatan meubel," ujarnya berpromosi.
Selain menjual produk jadi seperti meja makan, meja tamu, difan, sofa, lemari, sofa hingga aneka souvenir kayu jati dengan motif natural. Tabita juga menerima orderan pembuatan furnitur seperti kitchen set, kamar set hingga perbaikan perabot (servis).
Produk-produk tersebut selain dipasarkan di Batam, juga dipasarkan ke negeri tetangga, Johor, Malaysia.*** (Tito Suwarno, Batam)
- Batik Tulis Adeline Lebih Murah
- Mitsubishi Colt T120SS Teruji
- Dekranasda Batam Pamerkan Batik Khas
- Aksesoris Sepeda Terlengkap di Roda Malaka
- CJA Tawarkan Mobil Berkualitas
- Massage 5 Kali, Gratis 1 Kali Di Family's Massage
- Sky Aviation Buka Rute ke Malaka
- Hammer Diskon 50 persen
- April, Sriwijaya Terbang Dua Kali Sehari
- Apindo Keluarkan CSR Card
- Merintis Usaha Kafe Rumahan
- Buat Spanduk di River Hanya Rp30 Ribu
- Promo Shopping Weekend di Bintan Colombia
- Indosat Bangun 1.806 BTS di Sumbagut
- Dua Pelanggan Flexi Dapat Uang
- Beli Furnitur dan Elektronik Murah Di Kassimura
- Kuota 1,2 GB Cuma Rp49 Ribu
- Ekslusifnya Batik Syarifah
- Karaoke Bagio Lebih Nyaman
- Evellyna Tour Jual Tiket Murah