Minggu02242013

Last update01:07:19 AM

Back Ekonomi Bisnis Bisnis Xenia untuk Pelanggan Telkomsel

Xenia untuk Pelanggan Telkomsel

BATAM (HK) - PT Golden Communication, rekanan Telkomsel menjanjikan hadiah satu unit Daihatsu Xenia bagi pelanggan Telkomsel dan outlet di bawah binaanya. Hadiah tersebut bakal diundi Juli mendatang.

Sementara, dua unit sepeda motor Honda Beat, kipas angin 5 unit, dispenser, kompor gas dan DVD Player serta hadiah hiburan lainnya diundi Sabtu (16/2) di De Patros Cafe di kawasan Harbourbay, Batam.

GM PT Golden Communication, Sariandi mengatakan, pengundian motor tersebut merupakan hadiah undian periode pertama bulan Desember 2012-Februari 2013. Menurut Sariandi, pengundian hadiah tersebut merupakan apresiasi bagi pengguna Telkomsel yang telah terpercaya keunggulan, pelayanan dan jaringannya terluas se Indonesia.

Selain hadiah untuk pelanggan Telkomsel, PT Golden Communication juga membagi-bagikan voucher senilai Rp500 ribu dan Rp1 juta bagi outlet.

"Hadiah tidak hanya bagi pengguna Telkomsel, tetapi juga outlet yang menjual produk Telkomsel kepada pelanggan tersebut. Bila pelanggan Telkomsel mendapatkan motor, outlet yang menjualnya mendapatkan voucher Rp1 juta, dan pelanggan mendapatkan kulkas, outlet mendapatkan voucher Rp500 ribu," ujar Sariandi.

Bagi yang belum beruntung, masih ada periode ke dua dengan hadiah Honda Beat, berbagai produk elektronik serta hadiah utama mobil Daihatsu Xenia. "Isi ulang terus pulsanya, dapatkan hadiahnya," promo Sariandi sembari mengatakan periode ke dua yaitu Februari-Juni 2013.

Dikatakannya, nomor undian mobil bisa didapatkan dengan pengisian pulsa akumulasi minimal Rp400 rubu, sedangkan akumulasi pengisian pulsa Rp200 ribu per tiga bulan akan mendapatkan satu nomor undian sepeda motor, sedangkan pengisian pulsa minimal Rp50 ribu mendapatkan nomer undian peralatan elektronik.

Program-program ini hanya berlaku di lima kecamatan di Batam, yakni Batam Kota, Bengkong, Batuampar, Batuaji dan Lubuk Baja, serta berlaku di seluruh Kabupaten Karimun.

Manager Telkomsel Batam Hendra Kusuma menyebutkan, pihaknya menyambut baik apresiasi yang diberikan rekanannya, PT Golden Communication terhadap pelanggan. Dikatakannya, Telkomsel akan terus meningkatkan pelayanan sehingga bisa menjangkau masyarakat Kepri hingga ke pulau terkecil.

"Ke dapan kami tetap berupaya untuk memberikan yag terbaik, meningkatkan kualitas 2G dan 3G, agar masyarakat lebih terbantu dengan fasilitas dan layanan yang kami berikan," ujarnya. (abk)

Share

Jejak

Mesjid Haji Abdul Ghani (1)

Jumat, 28 December 2012
Mesjid Haji Abdul Ghani (1)

Inilah mesjid tertua di Kabupaten Karimun. Dibangun oleh Raja Abdul Ghani bin ...