BPR yang beroperasi pada 14 November lalu ini telah memiliki 300 lebih nasabah. Dengan berbagai kemudahan, serta program-program menarik, manajemen optimis bisa mengembangkan bisnis perbankan ini di Bumi Berazam, Karimun.
Sebagaimana dikatakan Kepala Cabang BPR Ukabima Tanjungbalai Karimun Bambang Sugianto, Jumat (30/11). Bambang menjelaskan, produk unggulan yang sangat menguntungkan nasabahnya adalah pinjaman usaha kecil yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan modal kerja suatu usaha dalam menghasilkan nilai tambah, yakni kredit modal kerja.
Di samping itu, BPR ini juga menyediakan Pinjaman Kusuma yang diberikan kepada kelompok usaha. Setiap kelompok minimal berjumlah lima orang, maksimal 10 orang, dan harus disertakan dengan susunan pengurus, seperti ketua, sekretaris, bendahara dan anggota. Kelompok ini bisa mendapatkan pinjaman sebesar Rp2,5 juta per orang, artinya, minimal satu kelompok bisa mendapatkan pinjaman Rp12,5 juta. Pinjaman tersebut bisa digunakan untuk beragam usaha, mulai dari dagang, hingga usaha rumahan dengan tenor pinjaman sesuai kesepakatan, baik per tiga bulan, enam bulan, ataupun satu tahun. Sedangkan pengembalian kredit diperbolehkan perminggu.
"Sistim kita jemput bola. Dalam artian, akan ada tim dari BPR Ukabima di bagian lapangan yang akan mendatangi masyarakat. Seperti pedagang di pasar, tentunya mereka tidak memiliki waktu untuk datang mengurus pinjaman, maka kami yang akan datang ke tempat mereka berjualan. Setelahnya, proses pencairan uang bisa diambil di kantor cabang Tanjungbalai Karimun," ujar Bambang.
Bambang mengatakan, target BPR Ukabima menggaet pedagang kecil, pedagang eceran, kredit konsumtif, dan kredit investasi. Di samping itu, BPR Ukabima juga memiliki program Deposito, Tabungan Umida, serta Tabunganku yang dikhususkan untuk pelajar di Kabupaten Karimun.
"Anak sekolah pun bisa nabung di sini. Programnya akan berjalan paling lambat sekitar Januari 2013 mendatang. Kita akan melakukan grand opening dulu, setelah itu melakukan sosialisai ke berbagai sekolah guna memudahkan para siswa untuk menabung. Ini memang program khusus kita untuk menerobos semua kalangan," lanjut Bambang.
Dikatakan Bambang, grand opening BPR Ukabima Dana Cabang Karimun akan dilakukan pada Rabu (5/12), yang akan diresmikan oleh Bupati Karimun Nurdin Basirun. Di samping itu akan hadir Ukabima Group diantaranya Dra Paula Setiadi serta dua owner BPR Ukabima Batam, Thomas Suprapto dan Denly Rianto.
Adapun visi BPR Ukabima adalah menjadikan BPR yang mampu meningkatkan perokonomian masyarakat dan pengembangan usaha mikro. Sedangkan misinya adalah mengutamakan dan terdepan membantu usaha mikro, kecil, memberikan solisi yang cepat dan tepat, serta memberikan pelayanan yang terbaik. (gan)
- Nilai Tukar Rupiah Terlalu Rendah
- 6 Sektor Andalan Pembiayaan Bank Bukopin Batam
- BJB Genjot Kredit Properti
- Bank Riau Kepri Syariah Tanjungpinang Pindah Kantor
- Hadiah Tabungan SiAga Bukopin
- Nasabah MNC Life Tembus 400 ribu
- Bursa Efek Indonesia Tertinggi ke-8 Dunia
- 7 Faedah Menabung di BRI Syariah
- Peringatan Hari Ibu, Nasabah Wanita Dapat Merchandise dari BNI
- BRI Salurkan Bantuan Senilai Rp60 Juta
- BPR Banda Raya Ekspansi ke Batuaji
- Regulasi Branchless Banking Bakal Diluncurkan
- PRS Tahap II Berhadiah Grand Livina
- Teras BRI Layani Pinjaman UMKM
- Nabung Rp20 Juta Berhadiah Langsung
- Teras BRI Lebih Dekat Pedagang
- BPD Lebih Cepat Break Even Point
- Bunga KPR BJB 7,29%
- Karyani Terima Toyota Rush dari BRI
- Nasabah Karimun Dapat Avanza


