General Manager Harris Resort Waterfront Batam Zois menyampaikan, pada pergantian tahun 2012 ke 2013, pihaknya membuat program yang mengangkat tema Super Hero.
"Ini tentunya sesuai dengan motto kita, Simple-Unique-Friendly, tema Super Hero night @HARRIS tentunya akan dibuat untuk menarik perhatian tamu-tamu," terangnya.
Pada perayaan kali ini, Harris Resort Waterfront Batam akan menampilkan dekorasi dengan tokoh–tokoh Super Hero dari berbagai film ternama seperti Hulk, Spider Man, Super Man dan lainnya.
"Yang paling menarik dalam acara ini adalah akan diadakan Lucky Draw. Di mana hadiah–hadiahnya berupa voucher–voucher menginap di property Harris yang tersebar di berbagai daerah (Batam, Solo, Bogor & Bali)," promonya.
Selayaknya perayaan tahun baru, terangnya, akan diisi dengan BBQ dinner, hiburan ala Super Hero, games dan tidak ketinggalan tembakan kembang api.
Untuk acara dinner akan dilakukan di pinggir pantai Gazebo Harris dengan kapasitas lebih dari 150 orang pada tanggal 31 Desember 2012, malam.
"Tentunya akan ada menu Gala Dinner yang spesial dan yang unik, dipersembahkan Harris Resort Waterfront Batam," ungkapnya
Nantinya akan ada poster–poster super hero, salah satunya Giant Hulk yang tingginya mencapai 4 meter. Dinner ini terbuka untuk umum yang dibandrol dengan harga Rp299.000/ orang (harga khusus lokal).
Dan dalam menikmati menu sepesial yang telah dipersiapkan, para pengunjung akan dihibur oleh in house band, Harris Band (staff Harris), dance, fire dance, mamamia dance (staff Harris) serta kostum – kostum para staff Harris yang unik dengan gaya ala super hero-nya. "Buat malam tahun baru Anda berkesan bersama Harris Resort Waterfront Batam," promo Zois.
"Acara ini akan memberikan kesan khusus untuk perayaan pergantian tahun dan penyambutan tahun baru tentunya" ujar Zois lagi. (Jua)
- Aston Hadirkan 2 FDJ di Malam Tahun Baru
- Aston Tawarkan Paket Tahun Baru
- Hotel Aston Tawarkan Benefit Lebih
- Black Canyon Coffee Beri Diskon 20%
- Bollywood Nite di Hotel Aston
- Kemeriahan Tahun Baru di Hotel Golden View
- Menabung di Bank Muamalat dapat Hadiah Langsung
- Fun Bike Harris Day Meriah
- Fun Bike Harris Bertabur Hadiah
- Bertabur Hadiah Di Novotel Batam


