TANJUNGPINANG (HK) - Menyambut perayaan valentine, Hotel Comfort Tanjungpinang menawarkan program 'Sebening Kasih Sayang' untuk para pengunjung setianya. Di malam perayaan hari kasih sayang tersebut, Manajemen Hotel Comfort menawarkan hunian khusus Bungalow Suite dengan harga Rp1,2 juta per malam.
Demikian dikatakan Assisten Sales and Marketing Manager Hotel Comfort, Fitri, Senin (11/2). Bungalow didesain khusus untuk keluarga, terdiri dari ruang kerja, ruang tamu, serta ruang makan dan dua kamar mandi.
"Dengan Rp1 jutaan, bisa menikmati VIP room dengan keluarga. Bungalow kami ada kamar tidur, ruang kerja, ruang tamu dan dua kamar mandi," papar Fitri saat ditemui di hotel yang terletak di jalan Adi sucipto itu.
Kata dia, tamu hotel tersebut juga bisa mengikuti gala diner dengan harga spesial Rp150 ribuan per orang. Promo spesian ini khusus diberikan kepada tamu setianya pada perayaan Valentin tahun ini.
Menurut Fitri, hotel tersebut diperkirakan akan penuh oleh tamu, baik lokal maupun dari Singapura.
"Moment Imlek dan Valentine di hotel kami telah ditunggu-tunggu, karena selalu ada promo menarik. Harga bersaing, fasilitas lengkap. Khusus makan malam pada 14 Februari, malam Valentine tamu yang mengikuti gala diner akan kami abadikan dan kami dokumentasikan," papar Fitri.
Khusus bagi pecinta clubbing, Hotel Comfort menawarkan party di Volcano Pub. Acar bertemakan "Share Valentine" menampilkan Tafter Groove Band dari Jogjakarta, serta FDJ Vrindra, yang akan melantunkan music disco.
"Bagi yang senang clubbing, jangan lewatkan penampilan Tafter Groove Band. Cukup dengan Rp50 ribu, bisa menikmati penampilan mereka di malam Valentine mulai pukul 19.30 WIB," pungkas Fitri. (cw73)
- Happy Meal di Pacific Palace Hotel
- Harbour Bay Seafood Restaurant, Gurihnya Ikan Stim
- Aston Hadirkan Menu Lezat Spesial Steamboat dan Dimsum
- Menu Nusantara di Hotel Amir, Batam
- Aston Hadirkan The Lord Indonesia
- Pizza Hut Gelar Diskon 50%
- Sajian Spesial Novotel Saat Imlek dan Valentine
- Wanita Dapat Diskon 20% Di Es Teller 77 Juara Indonesia



