Sabtu03092013

Last update12:00:00 AM

Back Ekonomi Bisnis Hotel & Restoran Hotel Nagoya Mansoin Langsung Diminati

Hotel Nagoya Mansoin Langsung Diminati

Try & Run, Terisi Lebih dari 30 Kamar

BATAM (HK) - Hotel & Residence Nagoya Mansion, Jumat (1/3) lalu mengadakan program Try & Run (uji coba operasi hotel). Sejak uji coba, hingga kini, tingkat hunian hotel lebih dari 30 kamar. Artinya, kehadiran Hotel Nagoya Mansion cukup mendapat minat dari wisatawan maupun masyarakat Batam.

Sebagaimana dikatakan PR Executive Hotel & Residence Nagoya Mansion, Yosua, Selasa (5/3). Hotel berbintang empat ini memiliki fasilitas lengkap, dengan harga yang sangat bersaing di kelasnya.

"Kami mengadakan Try & Run hotel pada Jumat (1/3) lalu, semua fasilitas dan pelayanan kami ujicoba. Di samping itu, kami juga tetap menerima tamu hingga pelaksanaan soft opening dan seterusnya grand opening," papar Yosua.

Yosua mengatakan, kamar yang sudah bisa dipesan hanya di tower B, sedangkan tower A masih dalam progres.

"Untuk operasi kamar hotel, kami baru menggunakan tower B, sedangkan tower A masih dalam progres. Kami akan terus mengupayakan pelayanan yang maksimal untuk tamu," tutur Yosua.

Hotel & Residence Nagoya Mansion menyediakan 200 kamar untuk tamu, terdiri dari 100 kamar di tower A dan 100 kamar di tower B. Di masing-masing tower terdapat berbagai tipe kamar, yaitu tipe Deluxe@Mansion, Business@Mansion dan Suite@Mansion. Masing masing-masing tipe memiliki kelebihan tersendiri dengan harga yang juga bervariatif.

"Selain hotel, juga ada Apartement@Mansion sebanyak 400 residence. Di tower A terdapat 200 residence dan tower B 200 residence, 70 persen di antaranya telah dihuni," beber Yosua.

Hotel & Residence Nagoya Mansion hadir dengan fasilitas bertaraf internasional, namun harga lokal. "Untuk Food & Beverage, kami menghadirkan menu-menu nusantara sebagai ciri khas bangsa kita. Makanan nusantara enak dan lezat, inilah yang menjadi daya tarik kuliner kita, di samping juga tersedia western food. Fasilitas lainnya, kami juga menghadirkan Bar Juice dan Bar Wine, serta meeting room standar internasional dengan berbagai ukuran," pungkas Yosua.

Kunjungi Hotel & Residence Nagoya Mansion, gedung tertinggi di Batam, di Jl Imam Bonjol, Kampung Utama No 1 Batam, Indonesia. Atau telp ke bagian informasi 0778 7430 077 dan 0778 7430 007. (abk)

Share

Fokus

Melayu Square Bersolek

Minggu, 03 March 2013

Melayu Square dan Ocean Corner Tepi Laut tidak asing lagi bagi warga Tanjungpina...

Jejak

Mesjid Haji Abdul Ghani (1)

Jumat, 28 December 2012
Mesjid Haji Abdul Ghani (1)

Inilah mesjid tertua di Kabupaten Karimun. Dibangun oleh Raja Abdul Ghani bin ...