TANJUNGPINANG (HK) - Belasan warna gordyn Vitase tersedia di Vina Gordyn Jalan MT Haryono Km3 Tanjungpinang. Setiap produk gordyn memiliki empat sampai belasan warna.
Habibi, karyawan Vina Gordyn mengatakan, pengunjung bisa memilih gordy berbagai merek di toko tersebut, baik dalam negeri, maupun luar negeri, bahkan ada yang dari Spanyol. Pihaknya memberikan penawaran gratis pemasangan, tali tirai dan hok gantung tirai.
Di sini, Anda bisa mendapatkan gordyn ukuran standar dengan harga Rp1 juta, seperti gordyn smoc ring blackout, yang saat ini digemari warga Tanjungpinang.
"Gordyn ini beraksen cegah sinar pantulan masuk ke dalam rumah, harganya Rp1 jutaan, sangat banyak peminatnya," ujar Habibi.
Peminat semakin ramai seiring memasuki bulan Ramadhan dan Lebaran, karena banyak masyarakat yang ingin mempercantik rumahnya sehingga lebih nyaman.
Di sini, pengunjung tidak hanya bisa membeli satuan, tetapi juga melayani grosir. Untuk satuan, satu set gordyn Rp1 juta, besi tirai Rp60 ribu per meter, kain Rp35ribu sampai Rp200 ribuan.
"Bisa kombinasi dengan penambahan besi, cristal, soka dan marmer motif kayu. Atau beli kainnya saja. Tersedia vitase charlie Angel, Secret, Peligrine, Waiendem dan BCL, serta BCSX," ujar Habibi.
Selain itu, lanjut Habibie, pihaknya menjual perlengkapan ruang seperti vertikal blind Rp150 ribu dan slinde line Blind Rp190 ribuan, untuk beraksen bukaan ke atas dan ke bawah hingga disingkapkan ke samping untuk menengok pemandangan di luar.
"Harga bersaing dan murah. Kami menerima pengukuran dan pemasangan gratis. Harganya disesuaikan dengan kualitas bahan dan tingkat kesulitannya," pungkas Habibie. (cw73)Share
Ragam Gordy Vitase di Vina Gordyn
- Sabtu, 06 July 2013 00:00



Di sembulang ada sejumlah jejak bekas markas Jepang yang hingga kini masih bis... 