BINTAN (HK) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bintan menggelar pasar murah disejumlah kawasan di Kabupaten Bintan. Setiap paket sembako berisi 5 Kg beras, 1 Kg gula pasir serta 2 liter minyak goreng dengan harga per paketnya Rp56 ribu.
Tidak semua warga bisa menebus paket murah tersebut. Hal ini dikarenakan setiap kecamatan hanya dijatah untuk 70 paket yang bisa diterima 70 kepala keluarga (KK). "Sedangkan harga satu paket Rp 56.000 dimana harga normalnya Rp 112.000 dan telah disubsidi oleh Pemkab Bintan sebesar 50 persen," sebut Khairul, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Bintan, Selasa (5/6).
Ia menyebutkan ada 700 paket sembako murah yang dibagikan di 10 kecamatan dengan total setiap kecamatan menerima 70 paket. "Pembukaan pasar murahnya dimulai hari ini di Kecamatan Gunung Kijang untuk 3 Kecamatan yaitu Kecamatan Toapaya, Teluk Bintan dan Gunung Kijang," tutur Khairul.
Ia memastikan ketersediaan pasokan dan harga pangan yang terjaga di Kabupaten Bintan. Hasil peninjauan pasar beberapa komoditi masih stabil seperti daging sapi segar, bawang merah, bawang putih dan juga daging ayam.
Pihaknya menurut Khairul, terus siaga dan saling berkoordinasi antar lintas sektor. "Kita terus berkoordinasi, baik bersama Satgas Pangan, pedagang hingga pengecer agar harga komoditas pangan menjelang lebaran Idul Fitri 1439 H tetap stabil," pungkasnya. (oxy)
�