Minggu03032013

Last update12:38:38 AM

Back Karimun Tower Hotel Lipo, Kundur Harus Dirubuhkan

Tower Hotel Lipo, Kundur Harus Dirubuhkan

Diduga Tak Penuhi HO

KUNDUR (HK) - Keberadaan tower di atas bangunan Hotel Lipo di Kecamatan Kundur terus menuai kecaman. Karena selama protes dari berbagai kalangan di Kundur, pembangunan tower tersebut terus berlanjut dan tidak memperhatikan keselamatan warga.

Meski saat ini beredar kabar telah ada beberapa pihak yang diberikan kompensasi, namun hal itu dinilai masyarakat bukan sebagai kompensasi, melainkan untuk memuluskan proyek pembangunan tower yang dinilai tak layak didirikan diatas gedung Hotel Lipo. Disamping itu belum lagi tidak semua kalangan mendapatkan kompensasi dan tidak merata.

Ketua LSM Semenanjung Kita, Agusman, SE menilai, keberadaan tower yang saat ini telah selesai dikerjakan tepat diatas bangunan Hotel Lipo perlu ditinjau ulang dan harus dirubuhkan, karena tidak memenuhi HO.

"Jangankan towernya, Hotel Lipo saja perlu dipertanyakan karena itu tanah negara. Sementara pemilik hotel tidak berhak menandatangani dalam memuluskan rencana pembangunan tower tersebut, apa haknya dia. Kita minta tower itu dirubuhkan," ujar Agusman, Selasa (26/2).

Agusman juga menjelaskan, besaran kompensasi yang disediakan kepada masyarakat sejatinya mencapai ratusan juta rupiah, namun saat ini jumlah kompensasi yang telah diserahkan kepada masyarakat tidak mencapai Rp70 juta. Artinya, sang kontraktor menilep uang kompensasi yang seharusnya diserahkan kepada warga yang langsung terkena dampak.

Dijelaskannya pula, dalam persoalan ini Agusman telah menghubungi Camat Kundur, Umar Said untuk menanyakan kelangkapan berkas dalam mendirikan tower diatas Hotel Lipo. Namun dijawab oleh camat bersangkutan hanya mengaku kalau pihak kontraktor telah memenuhi prosedur perizinan. Sedangkan saat ditanya HO dari pendirian tower tersebut, Camat tidak bisa jawab.

"Perizinan yang mana? kan HO nya yang bermasalah, kenapa kok tetap diizinkan untuk mendirikan bangunan. Belum lagi permasalahan keberadaan tower berada dilingkungan keramaian dan padat penduduk, ini mengancam keselamatan nyawa orang lain," katanya.

Diketahui, keberadaan tower yang telah berdiri diatas bangunan Hotel Lipo di Tanjungbatu, Kecamatan Kundur dikerjakan kontraktor dari PT Karya Bakti Metal (PT KBM) sejak awal Januari silam. Meski telah menuai protes dari berbagai kalangan baik DPRD Kabupaten Karimun dari Fraksi Golkar Atan Asyura, Ketua Perpat Kundur Zulkaryanto dan lainnya. Namun tidak digubris kontraktor dan pengerjaan tower jalan terus.(gan)

Share

Newer news items:
Older news items: