Halo Pemko Tanjungpinang, bagaimana cara mendapatkan kartu Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) untuk berobat? Karena Jamkesda ini kami nilai cukup penting dalam upaya membantu meringankan biaya berobat. Atas perhatian kami ucapkan terima kasih.
Hormat
Kurniawan
081364244xxx
Warga alan Kamboja
Kota Tanjungpinang
Jawab
Terima kasih pak Kurniawan atas suratnya. Persyaratan mendapatkan Jamkesda itu harus memiliki kartu tanda penduduk (KTP). Selain itu masih ada 14 persyaratan yang harus dipenuhi, dan mempunyai penghasilan di bawah Rp500 ribu sebulan, karena program ini betul-betul buat orang tidak mampu
Namun untuk tahun 2012 program ini baru akan digulirkan. Saat ini sedang diusulkan anggaran Jamkesda tahun 2012 sebesar Rp5,5 miliar. Anggaran tersebut lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp4,1 miliar.
Kami memang sengaja minta kepada pemerintah untuk menaikan anggaran Jamkesda tahun ini. Sebabnya anggaran Rp4,1 miliar tahun 2011 lalu masih kurang untuk kebutuhan masyarakat Tanjungpinang.
Agar program Jamkesda ke depan tepat sasaran, maka Dinskes meminta seluruh Lurah se-Kota Tanjungpinang mendata warganya yang tidak mampu. Di samping itu, warga juga diminta pro aktif mendaftarkan dirinya ke kantor kelurahan.
Untuk pembangian kartu Jamkesda bagi sebuah keluarga tidak dibatasi jumlahnya. apalagi sebuah keluarga terdiri ayah dan anak berjumlah 10 orang, maka semuanya bisa mendapatkan kartu Jamkesda.
Jadi berapapun jumlah anggota keluarganya akan ditanggung sepenuhnya, apabila sakit. Sekian penjelasan ini semoga bermanfaat.
Hormat Kami
Ahmad Yani
Kepala Dinas Kesehatan
Kota Tanjungpinang
Bagaimana Mendapatkan Jamkesda
- Selasa, 08 May 2012 00:00




